Pengertian Karomah, Maunah Dan Irhas Beserta Contohnya Lengkap

Posted on

Pengertian Karomah, Maunah Dan Irhas Beserta Contohnya Lengkap

Irhas – Mukjizat adalah sesuatu yang luar biasa yang terjadi atas izin Allah, dan hanya dimiliki oleh para Nabi serta Rasul Allah SWT. Berikut ini akan dibahas tentang karomah, maunah dan irhas secara lengkap.

Pengertian Karomah Dan Contohya

Secara bahasa, karomah ialah kemuliaan, kehormatan dan anugerah. Secara istilah, karomah merupakan kejadian-kejadian luar biasa  yang diberikan Allah SWT. kepada para waliyullah., yakni hamba Allah yang sholeh dan taat kepada-Nya.

Seperti misalnya para wali yang mampu melihat hal yang gaib atau mempunyai keahlian yang tak dimiliki oleh manusia secara umum. Contohnya kejadian yang dialami oleh Maryam binti Imran ra., yang selalu mendapatkan makanan di mihrab, sedangkan Maryam sendiri tidak pernah keluar dari mihrab. Yang kemudian diabadikan dalam QS. Al-Imran ayat 37. Dan juga  Amir bin Fuhairah ketika wafat, jasadnya diangkat oleh para malaikat dan disaksikan oleh sahabatnya Amir bin Thufail.

Pengertian Maunah Dan Contohya

Secara bahasa, maunah artinya pertolongan. Sedangkan secara istilah, maunah merupakan kemampuan yang diberikan Allah SWT. kepada seorang mukmin  untuk mengatasi kesulitan hidupnya. Maunah ini Allah berikan kepada siapapun yang dikehendaki-Nya, baik kepada nabi, para wali, maupun manusia biasa.

Contohnya yaitu pertolongan Allah yang diberi kepada para korban bencana Tsunami di Aceh beberapa tahun yang lalu. Contoh lainnya yaitu ketika seseorang ditabrak kendaraan, Allah pun beri Maunah hingga akhirnya orang itu selamat.

Pengertian Irhas Dan Contohya

Yang dimaksud irhas adalah kejadian luar biasa atau istimewa yang terjadi pada diri calon nabi atau rosul ketika masih kecil. Kejadian luar biasa itu diberikan Contohnya nabi Isa as., sewaktu beliau masih bayi dalam buaian ibunya, beliau berbicara kepada orang-orang yang melecehkan ibunya. Kejadian itu diabadikan dalam QS. Maryam ayat 29-33.

Misalnya kejadian yang terjadi pada Nabi Muhammad SAW saat Ia masih kecil dan sedang bermain dengan saudara persusuannya. Kemudian ada malaikat yang mendatanginya, lalu malaikat membelah dada Muhammad untuk membersihkan hatinya dari segala kotoran hati.

Itulah Irhas beserta penjelasan dan contohnya, yang disertai juga dengan pengertian dan contoh Karomah dan Maunah secara lengkap. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan anda dan bisa menjadi contoh yang baik di kehidupan sehari-hari. Semoga bermanfaat.

Baca Juga :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *