Pengertian Bakteri – Jenis, Ciri, Struktur, Dan Peranannya Lengkap

Posted on

Pengertian Bakteri – Jenis, Ciri, Struktur, Dan Peranannya Lengkap

Ciri-Ciri Bakteri – Bakteri adalah organisme yang mempunyai satu sel saja atau uniseluler, prokariota atau prokariot, dan berukuran microskopik atau berukuran sangat kecil serta tidak memiliki klorofil. Berikut ini kita bahas lebih lengkap mengenai bakteri mulai dari pengertian, jenis, ciri-ciri dan peranannya lengkap.

Pengertian Bakteri

Asal kata Bakteri ini sendiri berasal dari kata “bacterium” dalam bahasa latin. Bakteri memiliki beragam spesies, macam dan jumlahnya sendiri yang mencapai ratusan ribu. Bakteri juga merupakan organisme yang paling banyak di bumi ini. Tempat tinggalnya berada di dalam tanah, di atas tanah, di udara, di air, di organisme lain dan masih banyak lagi. Bakteri bertumbuh serta berkembang sesuai dengan ph, suhu, temperatur, kandungan garam, zat kimia, zat metabolisme serta sumber nutrisi.

Bakteri pertama kali di temukan oleh ilmuan yang bernama Anthony Van Leewenhoek, yang kemudian di kemukakan dalam bentuk buku bergambar bekteri pada tahun 1684. Adapun ilmu yang mempelajari mengenai bakteri adalah bakteriologi.

Jenis Jenis Bakteri

Berikut ini jenis bakteri menurut cara mendapatkan makanannya dan cara mendapatkan oksigen. Berikut penjelasannya :

  1. Bakteri Heterotrof. Adalah bakteri yang memakan senyawa organika dari organisme lainnya. Bakteri ini dibagi menjadi dua yaitu bakteri parasit dan sporofit.
  2. Bakteri Autotrof. Adalah bakteri yang mampu membuat makanannya sendiri. Bakteri jenis ini terbagi menjadi dua yaitu bacteri kemoautotrof dan bacteri fotoautotrof.

Berikut ini adalah pengelompokkan bakteri berdasarkan cara mereka memperoleh oksigen, berikut penjelasannya :

  1. Bakteri Aerob. Adalah bakteri yang mendapat energi dengan menangkan oksigen secara bebas. Bakteri jenis ini adalah nitrosococcus, nitrosomonas, dan nitrobacter.
  2. Bakteri Anaerob. Adalah bakteri yang dalam hal memperoleh energinya tidak membutuhkan oksigen bebas. Karena energinya berasal dari perombakan senyawa organik, dan tak harus memakai oksigen dalam proses itu. Prosesnya disebut dengan fermentasi. Bakteri ini dibagi menjadi dua yaitu anaerob obligat dan anaerob fakultatif.

Ciri Ciri Bakteri

  • Bersel satu atau bersel tunggal
  • Prokariotik
  • Kandungan kromosom haploid
  • Hidupnya secara autotrof maupun heterotrof
  • Memiliki ukuran tubuh yang sangat kecil
  • Berkembang biak dan bereproduksisecara seksual dan aseksual
  • Memiliki bentuk sel yang bervariativ, ada yang berbentuk batang, bulat, spiral dan bentuk lainnya
  • Memiliki alat gerak bernama flagel, namun ada juga sebagianyang tidak dilengkapi dengan alat gerak tersebut
  • Butuh kelembaban yang tinggi, yakni kurang lebih 85% untuk kelanjutan hidupnya
  • Mempunyai dinding sel peptidoglikan pada lingkungan yang ekstrim dan kosmoploit mengandung peptidoglikan.

Struktur Bakteri

Bakteri memiliki struktur yang terdiri atau tersususn atas dinding sel, kapsul, membran sel, materi genetik, ribosom, sitoplasma, bulu cambuk, dan plasmid. Berikut penjelasannya :

Dinding sel

Dinding sel tersusun dari 2 elemen, protein & polisakarida. Fungsinya yaitu untuk menjaga bentuk tetap bakteri. Letaknya di luar membran sel, dinding sel ini juga berperan dalam melindungi bakteri dari lingkungan luar.

Kapsul

Adalah selubung pelindung yang tersusun atas polisakarida. Letaknya di luar dinding sel, dan berperan dalam menjaga bakteri supaya tak mengalami kekeringan dan juga menjaga bakteri dan antitoksin sel inang. Kapsul tidak dimiliki semua jenis bakteri, hanya untuk jenis tertentu saja. Yaitu yang bersifat patogen.

Membran sel

Terbentuk dari lemak dan protein. Terletak di luas plasma, fungsinya yaitu untuk membungkus plasma serta mengatur pertukaran mineral dari sel keluar atau sebaliknya. Sifatnya semipermeable dan menghasilkan enzim respirasi.

Sitoplasma

Adalah cairan yang ditemukan dalam sel. Yang tersusun atas koloid dari banyaknya molekul organik seperti misalnya lemak, karbohidrat, protein, mineral. Di sinilah tempat terjadinya proses reaksi – reaksi metabolisme.

Bulu cambuk

Adalah alat gerak yang digunakan oleh cacing sebagai mobilitasnya, hingga memudahkan bakteri untuk mendekati makanan, serta menjauhi racun/zat kimia.

Materi genetik

AND atau biasa disebut dengan DNA bakteri ini tidak tersebar dalam sitoplasma, namun tersebar di nukleoid. ADN sendiri berperan untuk mengendalikan proses sintesis protein bakteri, & pembawa zat sifat.

Ribosom

Fungsinya ada dalam sintesis protein dan tersusun dari protein. Bila dilihat dengan mikroskop, ribosom terlihat kecil dan melingkar.

Plasmid

Adalah sesuatu yang mengandung gen tertentu diantaranya gen patogen, dan gen kabel antibiotik. Plasmid juga mampu memperbanyak diri sampai dengan 20 plasmid di dalam satu sel.

Bakteri dan Peranannya

Nama bakteri  Peranan
Eschersichia Pembusukan
Rhizobium leguminosarum Besimbiosis dengan polongan, mengikat, Nitrogen
Lactibacillus bulgarius Yogurt
Acetobacter xylinum Nata de coco
Lactobacillus casei Keju
Methanobacterium Biogas
Streptomyces griceus Antibiotis streptomisin

 

Demikian ciri-ciri bakteri lengkap yang disertai dengan pengertian, jenis, struktur dan juga peranannya. Semoga memberi manfaat.

Baca Juga :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *