Pengertian ERP (Enterprise Resource Planning) dan Manfaatnya Bagi Perusahaan

Posted on

Pengertian ERP (Enterprise Resource Planning) dan Manfaatnya Bagi Perusahaan

Sebenarnya kata ERP adalah sebuah singkatan dari Enterprise Resource Planning. Kemudian untuk pengertian ERP sendiri adalah suatu konsep berupa perencanaan serta pengelolaan sumber daya pad perusahaan yang terdiri di antaranya seperti mesin, dana, waktu, manusia, suku cadang, material dan juga kapasitas.

Dalam hal ini ERP memiliki pengaruh terhadap perusahaan baik itu dari segi manajemen teratas hingga operasional yang mana di lakukan agar dapat di manfaatkan secara optimal dan bertujuan untuk mendapatkan nilai tambah bagi pihak mana saja yang mempunyai kepentingan terhadap perusahaan tersebut.

Jika di lihat dari Definisnya ERP memiliki peran yang penting terhadap perusahaan berdasarkan fungsinya yang sebagai pengintegrasi dalam proses produksi serta jasa perusahaan, bahkan dari sejak pertama proses pemesanan sampai dengan terciptanya produk dan siap untuk di pasarkan. Bukan hanya penting bagi proses produksi, ERP pun berguna untuk membantu dalam mengintegrasikan data pada setiap organisasi berdasarkan platform umum.

Karakteristik ERP

Kemudian untuk karakteristik ERP (system ERP) adalah sebuah paket perangkat lunak (Software) yang di tujukan untuk para pengguna server, baik itu sifatnya tradisional atau berbasis jaringan. Proses dari Sistem ERP bekerja dengan memadukan serta memproses yang umum bagi bisnis dan juga transaksi perusahaan.

Beberapa hal lainnya yang perlu anda ketahui dari ERP adalah memungkinkan perpaduan natara proses transaksi dengan kegiatan perencanaan. ERP pun dalam hal ini menggunakan database perusahaan yang mana pada setiap data yang di proses akan tersimpan sekali saja. Untuk pengaksesannya pun dapat di lakukan secara real time.

Tidak sampai di situ saja, ERP juga mempunyai karakteristik yang mendukung system multi bahasa dan mata uang dan memungkinkan melakukan penyesuaian kebutuhan secara khusus oleh perusahaan tanpa melakukan pemrograman kembali.

Manfaat Penggunaan ERP

Jika di lihat dari pengertian ERP, dalam penggunaan ERP pada perusahaan tentunya memiliki banyak manfaat di antaranya sebagai integrasi data keuangan yang dapat menampilkan secara detail dan lebih jelas. Selain itu ERP juga memiliki manfaat sebagai standarisasi data dan juga informasi, pengoptimalan kerja, efisiensi dan juga pengurangan penggunaan kertas.

Manfaat lainnya dari ERP berguna sebagai  peningkatan kredibilitas perusahaan, sehingga pada kegiatan lain terkait laporan atau data transaksi akan secara otomatis menjadi lebih optimal.

Dan yang terakhir mengenai manfaat ERP adalah untuk membantu dalam mencari data dengan sangat mudah jika adanya kejanggalan. Sehingga dapat di lakukan dengan perbaikan segera.

Hanya itu saja yang dapat saya sampaikan mengenai pengertian ERP, karakteristik dan manfaatnya bagi perusahaan. Semoga Bermanfaat

Baca Juga : 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *