Pengertian Sistem Pemerintahan Menurut Para Ahli Lengkap

Posted on

Pengertian Sistem Pemerintahan Menurut Para Ahli Lengkap

Pengertian Sistem Pemerintahan Menurut Para Ahli – Sistem pemerintahan adalah salah satu komponen penting bagi setiap negara di dunia. Tak terlepas dari fungsinya yaitu mampu mengatur asas hubungan internasional, perjanjian internasional dan kebijakan lainnya. Berikut ini akan dibahas lengkap tentang pengertian sistem pemerintahan secara lengkap.

Sistem Pemerintahan

Pada umumnya sistem pemerintahan adalah pengorganisasian kenegaraan yang dipakai dalam menjalankan kelompok roda pemerintahan, yang tujuannya yaitu untuk menjaga kestabilan negara dalam jangka waktu yang relatif lama. Pada dasarnya sistem pemerintahan ini ada untuk menjalankan negara yang menjadi wakil rakyat.

Ada banyak sekali sistem pemerintahan negara di dunia. Pemilihan sistem pemerintahan di suatu negara biasanya berdasarkan kesepakatan bersama atau sesuai dengan karakteristik negaranya. Suatu sistem pemerintahan yang kokoh, akan mendorong negara untuk tetap stabil dan mengarah pada kemajuan.

Sistem pemerintah adalah organisasi di tingkat kenegaraan yang dimana di dalamnya terdapat pembagian tugas dan juga wewenang yang jelas, sehingga satu dengan yang lainnya mempunyai tugas dan wewenang berbeda tetapi saling berhubungan dan saling mengawasi.

Pengertian Sistem Pemerintahan Menurut Ahli

  1. Menurut David Apter sistem pemerintahan adalah anggota yang berperan dan bertanggung jawab untuk mempertahankan semua kebudayaan yang meliputi kenegaraan pemerintahannya. Pendapat itu menekankan bahwa sistem pemerintahan memiliki monopoli praktis tentang kekuasaan paksa.
  2. Menurut Sayre sistem pemerintahan adalah organisasi dalam tingkatan negara dan terdapat pengabdian tugas, serta peran yang berbeda antara satu dengan yang lainnya. Sehingga akan menimbulkan pola keterkaitan dan saling mengawasi.
  3. Menurut Rosenal sistem pemerintahan dapat didefinisikan sebagai ilmu pengetahuan yang diberi tugas dan wewenang sebagai kajian tentang cara penyelenggaraan kenegaraan, baik ektern maupun intern sehingga memiliki struktur berbeda dalam perspektif global.
  4. Menurut Haryanto sistem pemerintahan adalah pembagian tugas secara fungsional di dalam organisasi kenegaraan yang memiliki fungsi dan wewenang yang berbeda, tetapi tetap ada keterkaitan antara satu dan yang lainnya.

Macam-Macam Sistem Pemerintahan

Sistem Pemerintahan Presidensial

Sistem ini identik dengan kepala negara dan kepala pemerintahan sepenuhnya, dipegang oleh Presiden dan wakilnya. Maka lembaga eksekutif di dalam pemerintahan, berperan vital bagi kebijakan negara.

Sistem Pemerintahan Parlementer

Sistem pemerintahan ini adalah bentuk kekuasaan yang banyak dianut oleh banyak negara di dunia. Yang dimana ciri sistemnya mengedepankan kekuasaan yang sama antara presiden dengan perdana menteri. Contohnya negara Malaysia.

Sistem Pemerintahan Campuran (Semipresidensial)

Sistem pemerintahan ini sering disebut semipresidensial yang identik dengan penggabungan antara presidential serta parlementer. Yang dalam proses kekuasaannya ada yang berbeda, khususnya menentukan pada negara.

Demikian pembahasan lengkap tentang Pengertian Sistem Pemerintahan Menurut Para Ahli. Semoga dapat dipahami dan dapat menambah wawasan anda.

Baca Juga :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *